Top Menu

Advertisement

Advertisement
news

PENYEBAB AIR KOLAM BAU

Sabtu, 27 Februari 2016, 10.00 WAT
Last Updated 2021-06-24T18:34:31Z
Advertisement

Air merupakan media tempat ikan dan organisme air lainnya hidup. Sebagai tempat hidup ikan, maka air menjadi sangat penting dan berpengaruh bagi kehidupan dan pertumbuhan ikan. Kualitas air yang baik merupakan media hidup yang sangat bagus bagi ikan. Dengan terjaganya kualitas air, maka pertumbuhan ikan akan menjadi cepat serta memperkecil tingkat kematian ikan.

air kolam bau
PENYEBAB AIR KOLAM BAU


Sebaliknya jika kualitas air kolam ikan budidaya jelek dan tercemar, maka akan mengganggu kehidupan dan pertumbuhan ikan. Tidak semua jenis ikan mampu bertahan hidup pada kondisi perairan yang tercemar. Hanya jenis-jenis ikan tertentu saja yang mampu bertahan.

Penyebab kolam ikan bausebenarnya dipengaruhi oleh banyak faktor, namun pada kasus air kolam budidaya yang bau, terutama budidaya ikan menggunakan kolam terpal ataupun kolam tembok, penyebab utama air kolam menjadi bau disebabkan oleh terjadinya penumpukan bahan organik yang terlalu tinggi. Sumber bahan organik pada air kolam budidaya ikan menggunakan kolam terpal atau tembok berasal dari sisa-sisa pakan pelet yang tidak habis dimakan oleh ikan budidaya. Adanya penumpukan feses ikan juga menjadi nilai tambah untuk menyebabkan kolam ikan menjadi bau. Jika kolam budidaya ikan yang anda miliki sudah bau, maka perlu segera diatasi dengan cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan bau pada kolam ikan.