Top Menu

Advertisement

Advertisement
Zona perikanan

Pentingkah Kualitas Air Budidaya Ikan

Minggu, 06 Maret 2016, 10.00 WAT
Last Updated 2021-06-24T18:34:31Z
Advertisement

Air merupakan media tempat tinggal ataupun tempat hidup dan berkembangnya ikan serta organisme lainnya. Sebagai tempat tinggal ikan, air tentu harus memenuhi kriteria agar ikan dan organisme perairan yang lainnya nyaman dan dapat beradaptasi dengan baik. Jika air sebagai media hidup ikan tidak sesuai dengan apa yang diinginkan oleh ikan untuk berkembang, makabagaimanan ikan tersebut akan hidup?

Kualitas air merupakan kondisi dan keadaan kualitas air yang terdapat dalam suatu perairan tertentu yang dapat dijadikan sebagai acuan bagi perairan tersebut untuk mendukung dan menampung kehidupan organisme yang hidup didalamnya. Beberapa organisme perairan ada yang mampu bertahan hidup pada perairan yang memiliki kualitas air yang jelek, namun begitupula sebaliknya, jika kualitas air buruk,maka menyebabkan organisme yang ada didalamnya tidak mampu beradaptasi dan akhirnya mengalami kematian.
 
Kualitas Air
Kualitas Air
Beberapa macam jenis ikan yang umum dibudidayakan masyarakat indonesia adalah ikan lele, Nila, Patin dll. Ikan-ikan budidaya tersebut memiliki ambang batas syarat hidup dan berkembang. Untuk ikan lele, yang memiliki alat pernafasan tambahan lebih dapat bertahan hidup dibandingkan dengan ikan nila dan patin yang tidak memiliki alat pernafasan tambahan. Hal ini dikarenakan ikan lele mampu mengambil oksigen langsung dari udara. Jika kualitas air ikan budidaya jelek yang  ditandai dengan rendahnya kandungan oksigen terlarut, air kolam yang bau, maka perlu segera diatasi, misalnya mencari tau penyebab kolam ikan menjadi bau dan mencari cara bagaimana menghilangkan bau pada air kolam budidaya.